Halaman Utama

Selasa, 15 Januari 2013

Sedikit Tentang Windows 7 Ultimate

Menurut saya, Windows 7 Ultimate merupakan tahap penyempurnaan terakhir setelah OS Windows 7 Home Premium & Windows 7 Professional.

Fitur-fitur apa saja yang telah disempurnakan?
- BitLocker & BitLockerToGo
- AppLocker
- DirectAccess
- BranchCache
- MUI Language Packs

Selain itu, Windows 7 Ultimate juga banyak di rekomendasikan sebagai OS yang banyak digunakan untuk bermain game online selain Windows Xp.

Syarat minimum untuk instalasi Windows 7 Ultimate:
* Processor Intel berkecepatan 1 GHz (32 bit/64 bit).

* Direct X 9 graphic card.

* RAM minimum 1 GB untuk 32 bit, 2 GB untuk 64 bit.

* Ruang Hard Disk 16 GB untuk 32 bit & 20 GB untuk 64 bit.

Kelemahannya adalah Volume Licensing (lisensi/activation key terbatas, sehingga tidak semua orang dapat memiliki lisensi Windows 7 Ultimate)

2 Distro Linux yang Paling Handal Bagi Saya

1. Ubuntu

alasannya...

Ubuntu sangat populer dan paling banyak digunakan saat ini karena saya sendiri pun memakai Ubuntu 12.04.1 di dalam Windows 7 Ultimate.
menurut saya, Ubuntu itu:

* mudah diinstal di windows 7 ultimate dengan menggunakan virtual box dan tidak memerlukan spesifikasi komputer/laptop/netbook yang besar untuk menginstalnya

* bebas virus (aman), tidak ada junk file atau virus semacamnya seperti di Windows

* setelah menginstal, biasanya akan ada permintaan update otomatis pada versi OS Ubuntu atau pun softwarenya

* tidak memerlukan crack untuk menginstal software baru, sebab Ubuntu kaya akan repository dan pastinya gratis

* tidak perlu menekan ctrl+shift+esc lalu end task seperti di windows (kenyataanya, di Ubuntu jarang terjadi hang/not responding)

* tampilan dekstop bagus, sederhana dan cukup mirip windows, hanya saja secara default menu bar berada di sebelah kiri.

--------------------------------------------------------------------------------------------------

2. Fedora

alasannya...

Fedora itu disponsori oleh Red Hat untuk bekerjasama menetaskan teknologi baru yang inovatif dengan perangkat lunak bebas.
Red Hat sendiri merupakan distribusi pertama terpopuler yang instalasi dan pengoperasiannya mudah. Jadi saya yakin Fedora merupakan saingan berat Ubuntu.

* memiliki banyak pengguna, setidaknya 50% di Indonesia dan terbanyak di Amerika

* setelah saya surfing di google, menurut saya Fedora memiliki tampilan dekstop yang paling indah

* Fedora memiliki sekuriti yang baik dengan adanya paket Security-Enhanced Linux (SE Linux) sehingga dapat dipastikan aman dan bebas virus

* terdapat paket Xen secara default sehingga memungkinkan beberapa virtual komputer untuk berjalan pada sebuah sistem fisik tunggal (multi tasking)

* padat fitur, pada versi yang terakhir dirilis (Fedora 17) akan membawa beberapa fitur seperti:

+ fitur Gnome 3.4
+ KDE 4.8
+ LibreOffice 3.5.
+ Riak NoSQL database
+ Enterprise Networking with NetworkManager
+ ConsoleKit Removal and Automatic Seat Support
+ Java7 (OpenJDK7)
+ JBoss AS 7 dan masih banyak lagi.

Perbedaan Head dan Tail

1. Head

fungsi Head adalah untuk mendapatkan sejumlah baris dari suatu file yang dimulai dari baris yang pertama.

Formatnya: 
head [-jumlah] [namafile]

Contohnya:

$cat digimon.txt
Agumon
Omnimon
Greymon
Miotismon
Seadramon
Ikakumon
Angelmon
Venomon

$head -4 digimon.txt
Agumon
Omnimon
Greymon
Miotismon

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

2. TAIL

fungsi Tail adalah untuk mendapatkan sejumlah baris dari suatu file yang dimulai dari baris yang terakhir. 

Formatnya:
tail [+/- n] [namafile]

+n ke n hingga terakhir.
(misalnya total baris ada 5, jika +3, maka yang diambil adalah baris ketiga sampai dengan baris kelima)

-n n baris yang terakhir.
(misalnya -2, berarti yang diambil adalah 2 baris terakhir)

Contohnya:

$tail +5 digimon.txt
Seadramon
Ikakumon
Angelmon
Venomon

$tail -2 digimon.txt
Angelmon
Venomon